Rabu, 18 Januari 2017

Kue Lumpur Kentang Pandan

Pas liburan , hujan gak masak , perut lapar , lengkap sudah . Jadi nguprek apa yang ada aja , karena belum belanja lauk dan sayur . Liat-liat stok bahan baking , nah bikin kue lumpur kentang aja deh . Ada daun pandan yang hampir kering , jadi aku blender aja semua , buar pewarna dan penambah aroma , heeeem aromanya semerbak wangi banget . Aku pakai resepnya mbak +Ricke Indriani


Kue Lumpur Kentang Pandan

Source : @rickeindriani_ordinarykitchen

Bahan
100gr kentang .kukus dan haluskan
75gr gula pasir
75gr terigu
200ml santan (aku pakai susu cair saja )
125ml air (aku pakai air sari pandan)
2butir telur
35gr margarin
Kismis

Cara membuat
1)masak air/air pandan ,garam ,dan margarin hingga mendidih .masukkan terigu kecilkan api lalu aduk hingga kalis . Masukkan gula pasir dan kentang halus ,aduk rata.. Sisihkan biarkan hangat
2) masukkan telur satu persatu ke dalam adonan lalu mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata dan adonan menjadi lembut lalu tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil dimixer ..
3) Panaskan cetakan olesi dengan margarin ..lalu tuang adonan dan masak hingga hampir matang beri kismis diatasnya ..tutup dan masak hingga matang 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar