Asem-asem ini bumbunya cukup dirajang aja , jadi bening seger , kasih potongan tomat muda yang banyak waah lebih yummy . Aku sengaja gak nyampurin sama sayur karena kayaknya stok sayurku gak ada yang cocok dengan asem-asem ini , jadi tomatnya aja aku banyakin . Meskipun bumbunya minimalis tapi gak bau anyir loh, baunya seger banget.. bikin nambah-nambah .. hihi
Asen-asem Daging
bahan
1/2 kg iga sapi,potong-potong kecil
1papan tempe ,potong kotak
1 batang serai, ambil putihnya geprek
2 jempol lengkuas,geprek
1/2 buah bawang bombay rajang tipis
4 siung bawang putih iris tipis
5 buah cabai hijau iris bulat
3 buah cabai merah besar iris bulat
1 batang daun bawang
2sdm kecap manis
1/2 sdm gula merah
tomat hijau iris tipis
7buah cabai rawit utuh
air secukupnya
2sdm minyak goreng untuk menumis
garam secukupnya
air asam jawa
cara membuat
1) Rebus iga sampai empuk dengan api sedang, jika sudah empuk masukkan tempe
2) di kompor lain, panaskan wajan dan minyak goreng tumis bawang sampai wangi masukkan cabai yang sudah dirajang ,lengkuas , serai dan sebagian tomat potong ,tumis sampai wangi
3) Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan daging, aduk rata , masukkan semua sisa bahan , KECUALI air asam jawa ,biarkan sampai kuah agak menyusut ,cicipin, jika sudah pas masukkan air asam jawa, biarkan mendidih sekali lagi angkat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar