Jumat, 08 April 2016

Puff Pastry Homemade, Bikin Cheese Stick pastry sendiri yuuk !

Pastry ini , kesukaan ibuku dan ibu mertuaku , aku juga suka banget sih. Dulu gak tau apa namanya , aku suka menyebutnya , kue kering yang berlapis-lapis itu. Suka aja sama teksturnya yang renyah , dan ringan itu . Dulu suka banget kalo bapak pergi walimahan , ada kue cum-cum atau nama kerennya horn pastry ini. Wiih enak, kadang berebut sama masku hehe jadilah itu kue dipotong , bagi 2, biar sama-sama merasakan , gitu kata bapak sama ibu.

Kembali lagi ke cheese stick . Nah aku mendapatkan resep dari seorang teman , aku memanggilnya ummi , karena beliau mungkin lebih tua dikit dari ibuku. Kata beliau korsvet yang enak itu merk Danish , lebih terasa susunya gitu . Tapi qodarullah , di sini belum ada yang merk itu, eh yang bener belum nemu . Jadi aku pake yang flakes aja , rasanya enak sih , daripada yang instan . Kalo beli pastry instant tu rasanya kurang strong ..alah pokoknya gitu deh .

Kebetulan stok keju masih banyak , jadi kepikiran bikin stik keju aja tapi dari puff pastry . Lah beberapa hari bikin cake anak-anak sepertinya bosen .  Jadi kepikiran aja bikin pastry . Awalnya dulu kalo bikin tuh selalu bocor, nah kan mungkin adonan nya kurang kalis . Jadi iseng-iseng aku cari video di You Tube cara bikinnya , heheh .. ternyata aku perhatikan emang adonan gak boleh ngasal gak lengket tapi harus lembut dan benar-benar kalis


Nah karena aku lagi rajin , jadi aku fotoin caraku gilas adonan kemaren , mugkin ada teman-teman yang kayak aku, gagal paham setelah sekian kali bikin .. ahaha . . untuk menyimpannya di kulkas dalam beberapa tahap, aku kemaren hanya memperhatikan tekstur adonannya , jika setelah digilas-gilas adonan gak lembek , masih bagus , korsvetnya gak mencair , bisa dilanjut melipatnya . aku memakai cara lipat 2x double lalu 2x single , setiap selesai melipat 2x aku masukkan adonan ke kulkas 30 menit baru lanjut melipat yang ke 2 x lagi , dinginkan lagi 15 menit jika langsung dipakai . Karena aku kemaren memang testing buat stok frozen jadi setelah 2x lipat yang terakhir langsung aku kemas dan masukkan frezer. Ini salah satu karya ku dari puff pastri homemade yang aku bikin , Cheese Stick Pastry 




Untuk resepnya ini ya

Pastry  Dasar

Bahan A

300gr terigu protein tinggi
200gr terigu protein sedang
1sdm gula pasir
Sejumput garam
2sdm susu bubuk
250ml air es
1kuning telur
50gr margarin

Bahan B

250 gr korsvet , gilas pipih lalu bungkus plastik, jika korsvet mulai lembek , masukkan kulkas (seperti gambar pada no 1)

Cara membuat

1    1) Campur terigu , gula, garam dan susu bubuk ,aduk rata , lalu masukkan kuning telur dan 200 ml air es , uleni sampai rata , lalu masukkan margarine uleni sampai kalis , jika adonan masih kering tambahkan sisa air , lalu uleni sampai kalis .

2    2) Bungkus adonan dengan plastic wrap , lalu masukkan kulkas selama 15 menit

3    3) Gilas adonan A pipih membentuk persegi panjang ,lalu letakkan korsvet di tengah adonan , lalu lipat seperti pada gambar no 4 ya seperti amplop

4    4) Lalu  balik , posisi lipatan ada di bawah ya , lalu gilas pelan-pelan usahakan bentuknya tetap persegi panjang. Lalu lipat double (seperti gambar no6 dan 7) dengan mempertemukan sisi yang pendek di tengah , lalu melipatnya lagi ,lihat di poto ya , lalu gilas memanjang lagi , dan ulangi melipat double ,simpan dikulkas 30 menit, lalu  gilas memanjang lalu lipat single  (seperti gambar no 9) dengan cara melipat menjadi 3 bagian ujung sisinya saling menindih.. lalu gilas dan ulangi sekali lagi melipat single , simpan dikulkas 30 menit , lalu  gilas tipis , adonan siap di pakai , jika adonan terasa lembek atau sedikit lembek , simpan di kulkas 15 menit




Cheese Stick Pastry

Bahan

Kulit pastry
½ bar keju cheddar , parut
Keju parmesan secukupnya
Oregano kering

Bahan olesan : 1 kuning telur +2sdm susu ,aduk rata

Cara membuat

1         1)Pipihkan kulit pastry  , jangan terlalu tebal ya, lalu olesi dengan kuning telur+susucair bagian             atasnya saja , lalu beri taburan keju dan oregano , potong-potong , dan pluntir-plntir , lalu tata di         loyang tanpa dioles margarine

           2) Olesi bagian yang tidak terkena keju dengan bahan olesan .. panggang dengan suhu 200 derajat          celcius sampai pastry mengembang lalu kecilkan api menjadi 170 derajat celcius panggang     sampai kuning keemasan  

3 komentar:

  1. Balasan
    1. Assalamualaikum.wr.wb. perkenalkan nama saya Ibu Anita Tki Malaysia, saat menulis ini saya teringat memory masa lalu.saya sangat tergugah hati melihat coretan hati yang Ibu tulis. saya jadi teringat tentang masa-masa sulit dulu,karena iktiar dan usaha , seolah2 menjadi dendam bukan lagi motivasi, cuma satu tujuan saya pada saat bagaiman caranya untuk bangkit..singkat kata berbagai macam iktiar dan cara yang saya lalui, mengingat pada saat itu hutang saya 1,2m yang tidak sedikit, belum lagi bunga renternir yang bertambah. karena usaha, kesungguhan hati, akhirnya menemukan jalan /solusi . saya percaya ALLAH ITU TIDAK DIAM MAHA PENYAYANG , cobaan itu bukan lah ujian tapi hadiah yang tersilmut untuk kebahagiaan yang sebenar2nya. Sudah banyak para normal yg kami mintai angka togel dan uang gaib cuma Ki Witjaksno yg berhasil alhamdulillah itu betul-betul terbukti tembus. jika anda ingin seperti saya silahkan hubungi Ki Witjaksno: +62852_2223_1459. ingat kesempatan tidak akan datang untuk yang kedua kalinya
      SUPAYA LEBIH JELAS KLIK-> PESUGIHAN TOGEL TOTO

      Hapus